Rabu, 21 Mei 2014

Orang yang Berbeda


Sunday, 4th May 2014
"Hari ini saya menjadi orang yang berbeda."
Diajak untuk ikut meramaikan acara Grand Launching odoj di Mesjid terbesar se-Asia Tenggara Istiqlal.Berawal dari keharusan mengenakan dresscode serba putih, mulailah saya menjadi orang yang bukan diri-sendiri. Mengenakan rok dan kerudung double. Yap karena warna putih itu transparan, jadi ya harus double.
Rasanya? Nyaman :)  semua bagian tubuh tertutupi dan lebih bebas bergerak.
Semenjak pulang PKL, 14 April lalu, semua teman di kosan sudah mengenakan jilbab besar, saya? Insya Allah segera menyusul. Sebenarnya sekarang mulai tidak nyaman dengan berpakaian celana, tapi bagaimana ini begitu sulit untuk memulai.
Teringat perkataan seorang teman: "Islam itu satu paket, kita tidak bisa memilih hanya melakukan salah satu yang diperintahkan oleh Allah, tapi harus menjalankan semuanya.”  
Kenapa belum siap? Saya terlalu banyak berpikir ini itu, takut ini itu, faktor lingkungan lah, teman lah, orang tua lah, padahal jika memulai dengan sungguh-sungguh semesta pun akan mendukung (kata mamah).
Saya sadar, tapi hati ini belum mantap. Kata teman yang tadi lagi berkata: “Hidayah itu dijemput, bukan ditunggu." Dan saya sedang berusaha menjemput hidayah itu. Insya Allah. Mari lihat, sejak tulisan ini di posting, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk saya siap menjemput hidayah itu. Wallahu alam.


Senin, 19 Mei 2014

Akhirnya bisa mulai nulis



Sebenarnya dari dulu pengen eksis di blog, tapi ga pernah kesampaian karena sok sibuk. Dulu waktu SMA punya blog, tapi entah sekarang kemana, password dan alamatnya raib dimakan angin.
Terus kenapa sekarang kepikiran buat bikin blog? Berawal dari galau proposal penelitian, setiap hari hanya dipikirin trus, ga pernah dikerjain, alhasil kerjaan tidur2an, main hp, baca cuman sedikit-sedikit, jadi kenapa waktu yang sangat berharga ga digunakan buat nulis (nulis blog maksudnya, padahal nulis yang seharusnya adalah nulis propen). Jadi sedikit berterimakasih karena galau, karena akhirnya bisa nulis blog juga :D
Mulai sekarang, kayaknya kalo lagi sepi dan galau ga jelas, mending nulis aja, walaupun gatau mau nulis apa.